Assistive Touch di iPhone
Fungsi dan Cara Mengaktifkan Assistive Touch di iPhone
iPhone dibekali dengan berbagai kemampuan mumpuni yang memudahkan maupun sekedar memanjakan penggunanya. Salah satu fitur yang memiliki kedua fungsi tersebut adalah Assistive Touch. Apa itu? Jika Anda masih awam dengan fitur tersebut, kali ini platinumgadget.id akan berbagi info tentang fungsi dan cara mengaktifkan Assistive Touch pada smartphone berlogo apel tergigit itu.
Untuk diketahui Assistive Touch merupakan tombol pintasan di iPhone. Tombol ini berfungsi ‘merangkum’ semua tombol pintasan dari berbagai sistem yang ada di ponsel pabrikan Amerika Serikat itu. Berkat keberadaan fitur ini, pengguna iPhone akan lebih mudah dalam mencari dan mengatur pengaturan tertentu, misalnya volume, rotasi layar, kunci layar dan lainnnya.
Tombol ini berwujud lingkaran berwarna putih yang ada di layar iPhone—dan ini merupakan ciri yang khas. Saat tombol ini diklik, makan akan muncul beragam perintah atau pintasan yang bisa dipilih. Dengan tombol itu pula, Anda bisa mengatur berbagai pintasan yang dikehendaki.
Mengaktifkan tombol ini bisa berfungsi sekaligus meminimalisasi kerusakan tombol fisik pada iPhone. Lalu bagaimana cara mengaktifkannya?
Pertama-tama, bukalah pengaturan dan pilih aksesibilitas, lalu pilih Assistive Touch. Cara kedua untuk mengaktifkannya adalah dengan meminta bantuan Siri, si asisten digital Apple. Cukup katakan ‘Hey Siri’ untuk memerintahkan ‘turn on Assistive Touch’. Cara lainnya adalah dengan membuka pengaturan dan masuk ke aksesibilitas, kemdian aktifkan Assistive Touch.
Nah, demikian beberapa info tentang fungsi dan cara mengaktifkan fitur Assistive Touch. Fitur ini terdapat pada seluruh seri iPhone. Oleh karena itu, Anda yang menggunakan iPhone lawas sekalipun tetap bisa menikmati fitur canggih ini. Selamat ‘mengotak-atik’ iPhone Anda dan temukan kecaggihan fitur Assistive Touch. (y)
Ikuti terus informasi dan perkembangan seputar iPhone di iPhone Malang, iPhone Sidoarjo atau Service iPhone Malang, Service iPhone Sidoarjo